Wednesday 7 August 2019

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2010 (Bgn 2)


Sementara itu keyakinan hati yang diberikan Profesor Fang Dong-mei kepada diriku sungguh tak terbayangkan, ketika beliau memberitahukan padaku, saya sendiri bahkan tidak berani menerimanya.

Saya bertanya padanya, waktu itu sutra asli yang dibawa dari India yang ber-Bahasa Sanskrit, setelah diterjemahkan ke dalam Bahasa Mandarin, sutra teks asli tersebut disimpan di mana? Mengapa tidak dilestarikan?

Mendengar pertanyaanku, Guru Fang tertawa lalu menjawab, anda tidak mengetahuinya, keyakinan hati dan kepercayaan diri orang Tiongkok zaman kuno, sungguh hebat adanya, manalah seperti orang masa kini?

Orang zaman sekarang menyanjung-nyanjung produk barat, menganggap made in China masih kalah dengan produk bule. Ini sungguh berbeda dengan orang Tiongkok zaman kuno, keyakinan hatinya sangat kokoh dan kuat.

Mereka beranggapan bahwa sutra Buddha yang telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Mandarin memiliki tingkat akurasi 100 persen, tidak ada satu pun yang salah, bahkan aksara Mandarin hasil terjemahan lebih indah daripada teks aslinya yang ber-aksara Sansekerta, sutra Mandarin boleh menggantikan sutra Sanskrit, sutra Sanskrit tidak diperlukan lagi. Begitu percaya dirinya.  

Baik Guru Li (Upasaka Li Bing-nan) maupun Guru Fang (Profesor Fang Dong-mei) telah memberikan keyakinan hati kepada diriku, jawaban dari mereka berdua, saya masih dapat mengingatnya dengan jelas.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2010


而方東美先生給我的信心更不可思議,他跟我講我都不大敢接受。我向他請教一個問題,我說當年從印度傳來的梵文原本那麼多,翻成中國文之後,這些原文經典到哪裡去了,為什麼沒有留下來?我提出這個問題問老師。老師回答我的時候,一聽了之後就哈哈大笑,他說你不知道,中國古人的自信心,那了不起,哪裡像現在人?現在都說外國好,中國怎麼都比不上外國人。他說中國古人不是這樣的,古人的信心實在是太強,他們認為我們中文翻譯的佛經內容百分之百的正確,沒有翻錯,而且翻譯成的文字比梵文還要華麗、還要美,可以代替梵文,梵文可以不必要了,這樣的氣概,你說還得了嗎?方老師告訴我的。我這些問題,兩個老師跟我講的話,我都記得很清楚。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第二0二集)  2010/11/22




 

Orang masa kini merasa ragu dan curiga pada Guru Sesepuh dan praktisi senior zaman dulu, dengan perkataan yang tidak sedap didengar telinga, keraguan ini menciptakan karma buruk. Tetapi siapa yang percaya? Hanya mereka yang pernah mengalami pengalaman serupa yang dapat mempercayainya, sebagian orang lainnya tidak sudi percaya.

Seperti ketika masih muda, diriku diliputi banyak keraguan, masa kini di mana-mana dapat kita jumpai orang seperti diriku ini, tetapi dia tidak seberuntung diriku, saya dapat bertemu dengan guru yang baik, yang menjelaskan padaku dengan terperinci, memberikan bimbingan selama jangka panjang, setelah diri sendiri menyelami ajaran sutra, barulah tercerahkan!

Sesungguhnya di dalam sutra, segalanya sudah diuraikan secara jelas, tetapi kita tidak memahaminya, mendengar tapi tidak mengerti, melihat tapi juga tidak mengerti.

Seperti yang dikatakan orang Tiongkok sebagai “Pada dasarnya sifat manusia adalah baik”, setelah membaca kalimat ini sepertinya kita sudah mengerti, padahal sesungguhnya kita tidak paham, apabila kita benar-benar telah memahami bahwa sifat dasar manusia itu adalah baik, maka takkan ada lagi keraguan, takkan ada pertanyaan-pertanyaan yang tidak perlu, bila dapat  memahami bahwa segala sesuatu muncul dari hati dan pikiran, maka takkan ada keraguan dan pertanyaan lagi.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2010


我們今人,現代人對祖師大德的懷疑,說得不好聽的話,這是罪過。但是誰相信?只可以說過來人相信,一般人不肯相信。

像我年輕的時候這樣多疑的,現在普遍都是,他沒有我那麼幸運,我能遇到好老師,給我詳詳細細的解釋,長時間的誘導,到自己深入經藏之後,恍然大悟!實在經典裡面都說得很清楚,我們不懂,聽不懂、看不懂。像中國古人講的「人性本善」,我們好像懂了,其實沒懂,如果真正懂得本善,這疑問就沒有了,真正懂得心現識變,這疑問也沒有。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第二0二集)  2010/11/22